Novel Love Me Sersan – Halo Halo kalian semua kita jumpa lagi nih di bahas membahas banyak hal yang menyenangkan dan penuh dengan kejutan hanya untuk kalian semua para pecinta novel dan pembaca setia di lapak sederhana kami ini ya. Kali ini seperti biasa kita akan membahas banyak hal yang menyenangkan di dalam sebuah Novel Love Me Sersan ya.
Yuk langsung aja simak hingga tuntas.
Tentang Novel Love Me Sersan
Judul: Love Me, Sersan!
Penulis: nyemassarifah
Penerbit: Goodnovel
Genre: Romantis
Bahasa: Indonesia
Sinopsis dan Cuplikan Novel Love Me Sersan
Anindyaswari, guru honorer sebuah sekolah di Pontianak tiba-tiba dilamar seorang Sersan yang arogan. Dia bagai terhipnotis, tidak bisa menolak.
Sersan Kusuma, duda beranak satu yang pernah terluka, tanpa kompromi, meminta Anindyaswari menikah dengannya malam itu juga.
Ia meletakkan kembali piring ke dalam nampan. Kemudian menyisihkannya ke samping. Di antara kami kini kosong. Tidak ada yang menghalangi. Dia merangsek maju mendekatiku. Jantungku berdegup cepat. Dia mau apa? Seketika tubuh terasa kebas, kaku, tidak bisa bergerak.
Netranya menyorot dalam, menatapku lekat.
Aku menatap ke sudut lain. Tidak mampu membalas tatapannya yang bagaikan menusuk qalbu. Namun, dia menahan dengan tangan kekarnya. Memaksa untuk tetap mengarah hanya padanya.
Aku memberanikan diri mengangkat kepala, menatap wajah dengan rahang kokoh itu. Menerima sorot netranya yang kemudian seolah mengunci, aku tak sanggup mengalihkan pandangan.
BLUUR.
“Bapak tidak berhak mengatur saya seperti itu! Bapak bukan orang tua atau suami saya yang..”
“Ya, sudah! Kalau begitu saya akan jadi suami kamu. Kita menikah malam ini”
Dia melamarku!
Baca Juga:
Full Chapter Novel Must Love Me Lengkap Free
Novel The Way You Love Me Full Episode FREE
Laki-laki arogan itu melamarku dengan cara yang arogan. Sialnya aku menerima. Tepatnya tidak bisa menolak.
“Bu guru, besok Nadin merayakan ulang tahun di sekolah. Bu guru temenin, ya,” pinta gadis mungil usia lima tahun itu.
“Di sekolah? Pagi berarti, ya?” tanyaku. Ya, iya lah pagi. Anak TK sekolahnya, ya, pagi.
“Iya,” jawabnya.
“Kalau pagi, gak bisa, Sayang. Bu guru kalau pagi ngajar di sekolah, Bu guru,” balasku meminta pengertian. Dia adalah siswa bimbingan les privatku.
“Terus Nadin sama siapa, dong, besok? Ayah gak bisa nemenin.” Anak ini mulai menangis.
………
Aku mulai kelabakan. Mencari cara membujuknya. Aku cuma guru les. Seharusnya hanya bertugas mengajarinya calistung. Namun, aku selalu dilibatkan dalam setiap pelik masalah rumah tangga ini.
Nadin seorang anak dari tentara yang setiap waktunya tidak bisa diprediksi. Lima merut menentukan, begitulah ucapannya yang sering aku dengar. Dia tidak bisa memastikan apakah akan punya waktu untuk anaknya besok, karena meskipun sedang libur, jika tiba-tiba ada panggilan dari atasan, harus segera dipenuhi. Istri pertamanya adalah senjata. Perintah atasan harus dijalankan tanpa membantah.
Sudah satu tahun aku membumbing anak ini jadi sedikit tahu seluk beluk keluarganya. Ibunya memutuskan pergi dan menikah lagi. Kenapa mereka bercerai, aku tidak tahu dan tidak mau tahu.
Laki-laki itu sangat menyayangi putrinya. Ini adalah satu-satunya hal positif yang aku tangkap darinya. Selebihnya, yang kutahu dia laki-laki paling menyebalkan karena sikap arogan dan pengatur. Apapun akan diberikan untuk Nadin. Jika dia mengatakan tidak bisa pada gadis kecil itu, berarti memang tidak bisa. Bukan sekedar alasan.
“Nadin masuk dulu, ya. Sama Eyang di dalam. Ayah mau bicara sama, Bu guru.” Tiba-tiba lelaki yang baru saja kupikirkan itu telah berdiri di dekat kami
Cara Baca Mudah
Kalian bisa dengan mudah baca novel ini hanya dengan KLIK DISINI ya.
Akhir Kata
Sekian dan terima kasih sudah baca ulasan artikel kami dari awal sampai akhir ya semuaa. Jangan lupa untuk slalu mampir juga ke lapak sederhana kami yang hanya ada di Sahabat Berfikir untuk temukan banyak keseruan dan kejutan tak terduga lainnya ya.
Sampai jumpa ya kalian semua dan SEE U <3