Novel Terjebak Tuan Muda – Halo kalian semua kita jumpa lagi nih di bahas membahas banyak hal yang menyenangkan dan penuh dengan kejutan hanya untuk kalian para pembaca setia di Sahabat Berfikir untuk temukan banyak keseruan dan penuh dengan kejutan lainnya. Kali ini seperti biasa kita akan membahas sebuah Novel Terjebak Tuan Muda ya.
Yuk langsung aja simak ulasan artikel kami sampai selesai.
Tentang Novel Terjebak Tuan Muda
Judul: Terjebak Tuan Muda
Penulis: Irhen Dirga
Penerbit: Hinovel
Bahasa: Indonesia
Genre: Romance
Sinopsis dan Cuplikan Novel Terjebak Tuan Muda
Hidup Gavinka harus penuh dengan masalah ketika Gaston masuk ke rumah sakit, dan Gavinka harus bekerja di sebuah mansion keluarga Maxeil.Hidup yang harus ia jalani, berat , namun di saat itu lah hatinya terbuka.
BLUUR.
Gavinka Allerd seorang gadis biasa berusia 22 tahun yang memiliki banyak beban hidup, salah satunya harus menjadi tulang punggung keluarga. Ia harus mengubur impiannya menjadi staf di perusahaan besar andaikan saja waktu itu ia melanjutkan kuliah, andai saja adiknya tak sakit keras, semua itu bisa ia gapai dengan mudah, apalagi kepintarannya di atas rata-rata. Gavinka pasti akan mendapatkan beasiswa melanjutkan kuliah setinggi langit andaikan saja ia berasal dari keluarga kaya raya.
Baca Juga:
Full Chapter Novel Terjebak Pernikahan SMA
Baca Mudah Novel Terjebak Cinta Duda Tampan
Gavinka memiliki tiga adik, anak pertama dirinya, anak kedua Gaston Allerd usia 15 tahun, anak ketiga Guhan Allerd usia 13 tahun, dan anak terakhir Gilena Allerd berusia 9 tahun. Gaston lah yang kini mengidap penyakit mematikan, ia mengidap penyakit kanker hati. Andai saja itu tidak terjadi Gavinka pasti akan menjadi kebanggaan keluarga dengan kepintarannya.
Rehold Allerd—Sang Ayah yang kini hidup sendirian ditinggal istrinya yang entah kemana. Rehold adalah Ayah sekaligus Ibu mereka, yang kini menjadi satu-satunya tempatnya dan adik-adiknya menangis. Ia harus berbuat apa andai hidup ini keras. Gavinka harus mengalah demi adik-adiknya yang kini masih sekolah. Kuliahnya harus berhenti demi menafkahi semuanya. Ayahnya sudah terlalu tua dan pekerjaannya tidak akan bisa membayar biaya rumah sakit Gaston—Sang Adik. Rehold bekerja sebagai jasa cuci mobil panggilan.
…….
Gavinka menghela napas, ia harus mendapatkan uang darimana, ia tak mungkin menjual diri nya. Ia tidak mungkin menyerahkan diri nya kepada lelaki yang hanya akan menikmati tubuhnya dan membuangnya.
Gavinka kini duduk di taman belakang rumah sakit, ia berjaga setiap pagi. Akan di lanjutkan Guhan menjaga Gaston, dan Gavinka pulang ke rumah menjaga Gilena. Semua ini menjenuhkan, namun apalagi yang bisa di lakukan Gavinka selain menjalani kehidupan ini, banyak impian yang harus ia kubur, andai saja ia melanjutkan kuliahnya sampai akhir itu akan mengangkat derajat ayahnya yang selalu menjadi nyinyiran keluarga.
Suara deheman membuat Gavinka mendongak. Ya dia lah penyemangatnya—Temmy—sahabat serta lelaki satu-satunya yang terus berada di sampingnya dan memberikannya kekuatan lewat tepukannya. Temmy selalu menyempatkan hadir di rumah sakit ini hanya demi menengok kondisi Gaston dan diri nya yang kini banyak pikiran.
“Kamu kenapa di sini? Aku dari bertemu Gaston, dan dia masih tidur,” kata Temmy, duduk di samping Gavinka, mengelus rambut sahabatnya.
“Dan … apa yang kamu lakukan di sini? Harusnya kamu kerja, bukan kemari, Tem,” sergah Gavinka memperbaiki cara duduknya dan bersandar di kepala kursi besi yang di siapkan rumah sakit untuk para pasien dan pengunjung jika butuh kesejukan juga udara bebas.
“Aku kemari karena senggang, Gav, jangan menghakimiku,” jawab Temmy.
“Ya. Baiklah. Aku tidak mau kau menjadi sibuk karenaku, aku sudah katakan kemari saja jika memang senggang.”
Cara Baca Mudah
Kalian bisa dengan mudah baca novel ini hanya dengan KLIK DISINI ya.
Akhir Kata
Sekian dan terima kasih sudah baca ulasan artikel kami dari awal sampai akhir ya. Jangan sampai terlewatkan juga bacaan novel kami lainnya yang ada di lapak kami Sahabat Berfikir untuk temukan banyak kejutan dan keseruan lainnya ya.
Sampai jumpa dan SEE U <3